Apa Itu Serial Number? Ini 7 Manfaatnya Bagi Bisnis

Share this Post

Table of Contents
shopee gratis ongkir

Serial number adalah serangkaian kode unik dalam bentuk huruf dan angka yang biasa digunakan sebagai identitas produk.

Bagi pelanggan, serangkaian nomor acak ini mungkin tidak berarti apa-apa.

Namun, serial number atau nomor seri akan membantu kamu sebagai pihak penjual untuk mengidentifikasi inventaris.

Dengan nomor seri, kamu bisa mengetahui kapan dan bagaimana suatu produk diproduksi. Selain itu, nomor seri juga bisa digunakan untuk menjaga keamanan produk.

Misalnya ketika di toko fisik, produk yang memiliki serial number tidak dapat dicuri atau dibawa pulang sebelum dibayar.

Sebab, kode pada produk sudah diaktifkan sehingga jika diketahui belum dibayar, sistem akan mengeluarkan signal, seperti bunyi tertentu yang menandakan bahwa ada produk yang coba dibawa tanpa dibeli.

Mari ketahui lebih lanjut mengenai apa itu nomor seri pada produk melalui artikel berikut.

Baca Juga: Tips Bisnis Susu Kedelai yang Jadi Favorit Banyak Orang

Pengertian Serial Number

pengertian serial number
Foto: Contoh Serial Number Pada Produk (Support.sudio.com)

Serial number adalah serangkaian huruf dan angka yang ditetapkan sebagai identitas produk tertentu.

Biasanya, nomor seri ini ditempelkan dalam bentuk label secara fisik pada sebuah produk. Dengan tanda “SN” atau “S/N” sebagai awalannya, kemudian diikuti dengan rangkaian huruf dan angka pada bagian belakangnya.

Tanda tersebut digunakan untuk membedakan nomor seri dari nomor model atau kode pengenal lainnya pada produk.

Setiap rangkaian kode yang digunakan haruslah unik dan hanya berlaku untuk satu produk. Jadi, nomor seri tidak boleh sama dengan kode lain yang pernah digunakan sebelumnya.

Dengan nomor seri yang terdapat pada produk, produsen maupun pengecer akan lebih mudah dalam melacak produk secara individual di seluruh proses.

Baik itu proses pembelian, penyimpanan, produksi, penjualan, distribusi, hingga dukungan pelanggan pasca-penjualan, seperti klaim garansi, pengembalian uang, dan pengembalian.

Baca Juga: 10 Jenis Produk Manfaat White Label dan Manfaatnya

Manfaat Serial Number pada Produk

manfaat serial number pada produk
Foto: Label Produk (Unsplash.com)
shopee pilih lokal

Ini dia beberapa manfaat dari adanya nomor seri pada sebuah produk:

1. Meningkatkan Keamanan

Salah satu manfaat penggunaan nomor seri ialah dapat meningkatkan keamanan suatu produk. Misalnya, menghindari produk dari risiko pencurian oleh oknum tak bertanggungjawab.

Ini juga berguna untuk membantu kamu mengidentifikasi apabila ada klaim garansi atau pengembalian palsu yang dimanfaatkan pelanggan curang.

Dengan nomor seri, kamu bisa mengetahui apakah produk yang dikembalikan sama dengan produk yang kamu kirim.

Nomor seri dapat membantu kamu melacak produk dengan mudah. Bahkan, bisa ditempelkan dengan label tertentu yang kemudian dapat diintegrasikan pada sistem keamanan perusahaan.

Ukuran label bisa kamu sesuaikan dengan besar kecilnya produk. Selain itu, label tersebut juga terbuat dari bahan yang kuat sehingga tahan panas, dingin, hingga paparan kimia tertentu secara ekstrim.

Perekat pada label pun sangat kuat sehingga bisa digunakan untuk seluruh permukaan produk apapun. Mulai dari plastik, kaca, hingga logam.

2. Bantu Melacak Inventaris

Dengan memberikan label berisi serangkaian nomor dan huruf unik, maka produk pun akan lebih mudah untuk dilacak dalam keperluan inventaris.

Jadi, kamu bisa mengetahui informasi terkait produk dari nomor seri yang berguna untuk manajemen inventaris. Proses pengelolaan stok barang pun bisa dilakukan secara praktis.

Tidak hanya itu, kamu juga bisa mengidentifikasi adanya masalah secara lebih mudah melalui nomor seri. Misalnya untuk memastikan bahwa produk telah dikirim menuju alamat pelanggan yang benar.

Intinya, produk yang memiliki nomor seri akan lebih mudah untuk dilacak mulai dari titik asal, melalui saluran distribusi dan grosir, bahkan hingga ke pelanggan atau pengguna akhir.

3. Meningkatkan Efektivitas Bisnis

Keberadaan serial number pada sebuah produk bisa meningkatkan efektivitas bisnis secara keseluruhan, lho.

Seperti yang dikutip dari West Coast Label, sistem penomoran unik pada produk ini memungkinkan kamu untuk menemukan suatu item dengan lebih cepat.

Kamu juga bisa menggunakan nomor seri ini untuk mengatur produk lain pada sistem pergudangan secara lebih efisien. Pada akhirnya, produktivitas meningkat dan biaya dapat diminimalisir.

Nomor seri dapat digunakan pada sistem pelacakan inventaris atau aplikasi bisnis lain yang memiliki teknologi canggih.

Jadi, kamu bisa mengintegrasikan pemesanan produk, kontrol stok, hingga menggunakan perangkat lunak penagihan dengan nomor seri agar alur kerja lebih praktis.

Baca Juga: Simak Fungsi Perencanaan Produksi agar Bisnismu Efisien!

4. Bantu Melayani Pelanggan

serial number adalah
Foto: Produk dengan Serial Number (Pexels.com)
shopee pilih lokal

Tidak hanya membantu kamu dalam mengelola inventaris, serial number juga dapat meningkatkan layanan pelanggan.

Misalnya jika pelanggan memiliki kendala pada proses pengiriman atau menerima produk dalam keadaan cacat, rusak, dan tidak lengkap.

Mereka bisa menginformasikan nomor seri pada produk sehingga kamu bisa melakukan pengecekan lebih detail.

Dari nomor seri tadi, kamu bisa mengetahui model produk, kapan produk tersebut diproduksi, hingga kapan waktu kedaluwarsanya.

Dengan begitu, kamu bisa menangani dan menyelidiki klaim garansi dengan mudah. Contohnya, memberikan kompensasi berupa pengembalian uang atau mengirimkan produk baru apabila kesalahan produk berasal dari produsen.

Jadi, pelanggan pun akan lebih puas saat membeli produk kamu karena pelayanannya yang baik.

Apabila pelayanan pelanggan kamu buruk, maka hal ini bisa berdampak besar pada operasional bisnis. Pelanggan bisa saja merasa enggan untuk melakukan pembelian dan keberlangsungan bisnismu bisa terancam.

5. Melacak Proses Penjualan

Kegunaan nomor seri pada produk yang berikutnya, yaitu bisa membantu kamu dalam melacak penjualan.

Karena nomor seri memiliki keunikannya tersendiri, maka kamu bisa melacak manakah produk yang telah terjual atau belum hanya dengan melihat kodenya pada kemasan.

Kamu juga bisa mengetahui item apa saja yang dikembalikan oleh pelanggan. Jadi, aktivitas penjualan dapat dipantau dengan baik.

Kalau pun ada kesalahan pada produk, kamu bisa mengindetifikasi penyebabnya. Apakah kesalahan tersebut benar-benar dari pihak produsen atau pun pelanggan.

6. Memiliki Fungsi Legalitas

Serial number tidak dibuat secara asal, melainkan juga karena fungsinya sebagai legalitas produk.

Melansir Fishbowl Inventory, ada beberapa produk yang memang diwajibkan untuk memiliki nomor seri. Misalnya, perusahaan yang menjual perlengkapan medis, obat-obatan, kembang api, dan produk lainnya.

Nomor seri ini bisa menjadi bukti bahwa produk yang diedarkan benar-benar aman untuk digunakan oleh konsumen.

Selain itu, nomor seri juga dapat digunakan sebagai bukti jaminan kualitas produk. Jadi, pelanggan bisa melakukan pembelian dengan keamanan yang terjamin.

Pasalnya, tidak semua produk terkait dengan jaminan yang sama sehingga nomor identifikasi ini memudahkan pebisnis dan konsumen untuk mengetahui jaminan mana yang berlaku untuk produk atau suku cadang tertentu.

Apabila terbukti ada kesalahan produk dari perusahaan, maka pihak yang berwenang pun berhak untuk menarik izin edarnya dan memproses produsen sesuai peraturan berlaku.

Baca Juga: Manfaat Desain Kemasan yang Menarik Beserta Tips Membuatnya

7. Memiliki Tingkat Akurasi yang Tinggi

Serial number memiliki tingkat akurasi yang tinggi sehingga dapat diintegrasikan pada berbagai sistem atau aplikasi bisnis. Jadi, pengelolaan bisnis bisa berjalan lebih praktis.

Kamu dapat melakukan pelacakan setiap item dengan lebih mudah dengan adanya nomor seri ini. Baik saat produk diterima dari pihak produsen atau ketika dikirim pada pelanggan.

Tingkat akurasi pengelolaan inventaris pun terjaga dengan adanya nomor seri. Kini, kamu tak perlu bingung lagi dalam manajemen stok barang karena setiap item dapat diidentifikasi secara lebih mudah.

Kebingungan atau kesalahan dalam manajemen inventaris juga bisa diminimalisir dengan adanya serial number pada setiap item.

Selain itu, nomor seri dapat membantu kamu dalam menjaga tingkat kualitas layanan. Dengan memberikan kemampuan untuk memantau dan menilai setiap tahap produksi atau pengiriman.

Nomor seri dapat digunakan untuk membantu melacak setiap masalah layanan, kesalahan, dan cacat produk, serta meningkatkan fungsi pencarian maupun pelaporan.

Baca Juga: Intip Fakta dan Ide Bisnis Film Pengabdi Setan yuk!

Itu dia penjelasan mengenai serial number yang biasanya terdapat dalam produk. Sekarang jadi tak bingung lagi, ya.

Belanja Harga Murah + Gratis Ongkir + Cashback

X