Menjanjikan! Ini Peluang dan Tips Bisnis Kartu Ucapan

Share this Post

Peluang-Bisnis-Kartu-Ucapan-Lebaran
Table of Contents
shopee gratis ongkir

Peluang bisnis kartu ucapan di era digital ini rupanya sangat menjanjikan! Mengapa demikian, ya?

Menurut Forbes, kunci sukses adalah bekerja lebih cerdas, bukan lebih keras. Ungkapan ini tampaknya sangat cocok menggambarkan persaingan bisnis saat ini.

Semua jenis bisnis dapat menghasilkan uang, selama kamu bisa memanfaatkan peluangnya dengan cerdas.

Banyak hal-hal sederhana yang tak terduga justru bisa disulap jadi peluang bisnis yang menjanjikan. Satu di antaranya adalah bisnis kartu ucapan. Bisnis yang satu ini memang terkesan sepele, namun jangan meragukan keuntungannya.

Kini, bisnis tak mesti dijalankan dengan modal yang besar. Ada banyak bisnis sederhana dengan modal yang sangat minim justru bisa mendatangkan keuntungan dengan cepat.

Sebagian bisnis bahkan tidak membutuhkan toko fisik. Kamu sudah bisa menjalankan semua aktivitas bisnis secara digital.

Peluang yang manis ini semakin memudahkanmu dalam membuka bisnis sendiri. Bagi kalangan anak muda, memiliki bisnis ibarat tren.

Lantas, bagaimana peluang usaha bisnis kartu ucapan?

Baca Juga: 7 Ide Bisnis Menguntungkan Menjelang Tahun Baru

Peluang Bisnis Kartu Ucapan

kartu ucapan
(Foto kartu ucapan. Sumber: Freepik.com)

Ketika mencari produk yang akan dikirim sebagai hadiah, kemudian kamu menemukan dua produk dari dua toko. Produk pertama sudah termasuk kartu ucapan, sedangkan yang satunya tidak menawarkan kartu ucapan. Produk mana yang akan kamu pilih?

Pastinya kamu akan memilih produk dengan kartu ucapan. Sebagai pengirim hadiah, tentu kamu ingin menyampaikan ucapan selamat dan harapan dalam hadiahmu.

Meskipun kamu bisa melakukannya langsung atau melalui chat, nyatanya memberikan ucapan lewat pesan singkat dinilai lebih menarik.

Cobalah posisikan dirimu sebagai penerima hadiah, kemudian kamu menemukan kartu ucapan di dalamnya. Tentu kamu akan merasa lebih bahagia dan terharu ketika membacanya. Kartu ucapan membuat hadiah yang kamu dapat seolah berbicara.

Dengan memberikan kartu ucapan, secara tidak langsung pembaca akan merasakan kehadiranmu. Itulah sebabnya produk dengan kartu ucapan banyak diburu, utamanya menjelang momen tertentu seperti Hari Raya Idul Fitri atau Natal.

Lebaran dan natal adalah momen tahunan yang dinantikan banyak orang. Momentum ini jadi kesempatan untuk lebih dekat dengan orang tersayang. Sayangnya, tak semua orang bisa bertemu di momen tersebut.

Hal ini jadi alasan mengapa kartu ucapan banyak dicari. Kartu ucapan ini juga bisa diberikan secara terpisah tanpa diselipkan bersama produk. Kamu bisa memberikannya sebagai ucapan menyambut lebaran, atau ucapan penuh makna lainnya.

Baca Juga: Coba 11 Strategi Promo Harbolnas Ini agar Jualan Untung!

Bagaimana Cara Kerja Bisnis Kartu Ucapan?

bisnis kartu ucapan
(Foto contoh kartu ucapan. Sumber: Freepik.com)
shopee pilih lokal

Mungkin kamu sedang bertanya-tanya, bagaimana cara kerja bisnis kartu ucapan ini? bagaimana cara menjualnya?

Jawabannya sederhana, kamu bisa menjualnya secara terpisah atau bersamaan dengan produk lain. Sebagai contoh, jika menjual kartu ucapan sendiri kamu perlu menentukan jumlah pesanan minimal. Kamu bisa menjadi pemasok kartu ucapan kepada perusahaan atau toko lain yang menjual parsel.

Cara kedua adalah dengan menjual kartu ucapan sebagai bagian dari produk utama. Misalnya, kamu menjual kue kering. Maka kamu bisa memberikan kartu ucapan sebagai tambahan dari setiap penjualan produk.

Kartu ucapan dihargai sangat murah, oleh sebab itu kamu perlu membuat ketentuan minimal pembelian jika menjadi pemasok.

Artinya, kamu akan menggunakan sistem B2B atau penjualan antar bisnis. Kamu sangat mungkin menjadi pemasok dalam waktu lama di sebuah toko.

Sebaliknya, jika menjual kartu ucapan sebagai tambahan dari produk utama, kamu bisa memasukkan harganya menjadi satu paket penjualan. Pelanggan akan menganggap kartu ucapan sebagai bonus, padahal harganya sudah kamu jadikan satu dengan produk utama.

Baca Juga: 5 Strategi Penting Hadapi Harbolnas 12.12 untuk Bisnismu

Jenis Kertas Kartu Ucapan

jenis kartu ucapan
(Foto kemasan produk dengan kartu ucapan. Sumber: Freepik.com)
shopee pilih lokal

Kartu ucapan akan dibuat dalam desain yang menarik dan dicetak di atas kertas. Artinya, kamu perlu menentukan jenis kertas yang bagus untuk bisnis kartu ucapan ini. Ada beberapa jenis kertas yang biasa digunakan, yaitu:

1. Art Cartoon

Jenis kertas ini paling sering digunakan. Kertas ini punya warna yang mengklap, tebal, dan kokoh. Selain dijadikan kartu ucapan, kertas ini banyak digunakan sebagai undangan atau kartu nama.

2. Blues White

Jenis kertas ini memiliki tekstur yang halus dan banyak digunakan untuk media promosi cetak. Jika ingin menggunakannya, pilihlah kertas blues white dengan ketebalan 250 gram.

3. Fancy via Felt

Jenis kertas ini membuat kartu ucapan terlihat lebih mewah. Sebab, biasanya kertas ini menggunakan sistem embos sehingga memiliki tampilan tiga dimensi. Kertas ini juga tahan air.

Baca Juga: 5 Tips Memulai Bisnis Hampers, Sedang Naik Daun!

Bisnis Kartu Ucapan, Apa Saja yang Dibutuhkan?

Menjanjikan! Ini Peluang dan Tips Bisnis Kartu Ucapan
(Foto mesin print. Sumber: Freepik.com)
shopee pilih lokal

Dalam membuka bisnis kartu ucapan, tentunya ada hal-hal yang perlu kamu siapkan. Kamu perlu menyiapkan beberapa alat dan mesin, yaitu:

1. Mesin Print

Kartu ucapan tentunya perlu dicetak. Alih-alih mencetaknya di tempat print, akan lebih mudah dan cepat jika kamu memiliki mesin print sendiri. Kamu bisa memilih mesih print dengan tinta khusus untuk memberikan hasil terbaik.

2. Kertas Cetak

Setelah mesin print, tentu kamu harus menyiapkan kertas sebagai media cetak. Kamu bisa memilih beberapa jenis kertas yang paling tepat dengan kebutuhanmu.

3. Mesin Pemotong Kertas

Kartu ucapan tidak dicetak dalam bentuk langsung jadi. Sebab, kertas yang kamu gunakan pun umumnya memiliki ukuran yang besar seperti ukuran A4. Itu artinya, dalam satu kertas bisa diisi beberapa kartu ucapan.

Alih-alih mengguntingnya manual, kamu bisa menggunakan mesin pemotong kertas agar hasilnya lebih rapi dan prosesnya semakin cepat.

4. Sediakan Beberapa Desain

Ketika akan memulai bisnis kartu ucapan, artinya kamu sudah harus menyiapkan beberapa pilihan desain. Buatlah desain yang cocok dengan selera target pasarmu.

Selain itu, siapkan juga desain khusus untuk momentum tertentu, misalnya lebaran atau perayaan natal. Buatlah desain baru dengan tidak menjiplak desain yang sudah banyak digunakan.

5. Buatkan Saran Ucapan

Sebagian orang kesulitan merangkai kalimat yang bagus untuk ucapan. Kamu bisa membantunya dengan menyediakan saran kalimat ucapan yang bisa dipilih oleh pelangganmu.

6. Sediakan Opsi Custom

Selain menyediakan template yang bisa dipilih, kamu juga perlu menyediakan opsi custom. Artinya, memberikan kesempatan pada pelanggan untuk mengkreasikan kartu ucapannya sendiri, baik dari segi desain atau isi ucapan di dalam kartunya.

Biasanya, opsi custom ini banyak dicari agar kartu ucapan yang dikirim ke alamat tujuan terasa lebih spesial.

Baca Juga: 8 Ide Bisnis Kerajinan Tangan, Berani Coba Buat?

Nah, itulah penjelasan lengkap tentang peluang usaha dan persiapan membuka bisnis kartu ucapan. Bisnis ini tidak membutuhkan keterampilan khusus dan masih sepi pesaing. Hal ini menjadikan bisnis kartu ucapan kian menjanjikan!

Belanja Harga Murah + Gratis Ongkir + Cashback

X