4 Tips Usaha Teh Poci Sendiri, Cuannya Bikin Segar!

Share this Post

usaha teh poci sendiri
Table of Contents
shopee gratis ongkir

Ada banyak usaha teh poci sendiri yang dijalani oleh masyarakat.

Saat ini, ada banyak sekali usaha minuman yang kekinian dan menyegarkan, salah satunya boba.

Tapi tahukah kamu jauh sebelum boba terkenal, ada minuman legendaris yang sering kita jumpai, teh poci.

Biasanya, teh poci ini bisa kita jumpai di kantin sekolah, di area perumahan, pasar, terminal, hingga di kawasan pusat kuliner.

Teh poci memiliki cita rasa yang unik dan disukai oleh banyak orang. Minuman teh yang satu ini memiliki beberapa varian rasa buah-buahan yang menyegarkan.

Tak hanya cita rasanya, usaha teh poci sendiri juga bisa meraup keuntungan yang menyegarkan. Apalagi, usaha ini juga tidak membutuhkan banyak modal dan bisa dijalankan dengan mudah.

Asal memilih lokasi yang tepat, usaha teh poci sendiri dijamin laris manis!

Dibandingkan dengan kopi, minuman teh selalu memiliki penggemarnya tersendiri. Inilah yang membuat usaha teh poci tumbuh subur.

Lantas bagaimana peluang usaha teh poci? Bagaimana tips memulainya?

Baca Juga: Ide Bisnis Teh dan 7 Tips Memulainya, Coba Yuk!

Peluang Usaha Teh Poci Sendiri

usaha teh poci sendiri
(Foto teh poci. Sumber: Instagram.com/estehpoci)

Dibandingkan dengan kopi atau minuman berbahan susu, teh juga memiliki banyak sekali penggemar di Indonesia.

Apalagi, tidak semua orang cocok minum kopi, ada juga orang-orang yang alergi dengan susu.

Teh menjadi pilihan favorit masyarakat Indonesia untuk berbagai kepentingan. Mulai dari acara arisan, kumpul keluarga, maupun sekedar bersantai sambil ditemani gorengan.

Meminum teh juga menyehatkan serta memiliki aroma yang khas.

Meskipun saat ini banyak bermunculan usaha minuman kekinian yang mengandalkan boba sebagai ujung tombaknya, nyatanya teh poci selalu memiliki tempat di hati konsumen.

Teh legendaris ini memang memiliki cita rasa yang khas.

Ditambah lagi, ada stereotip bahwa minum teh lebih baik dan menyehatkan dibanding es kopi atau minuman susu.

Kopi kurang ramah bagi penderita maag, sedangkan es susu bisa membuat batuk.

Usaha franchise minuman saat ini berkembang di kalangan masyarakat. Alasannya sederhana, usaha franchise lebih praktis dan menguntungkan.

Sebab, kamu akan menjual produk di bawah brand yang sudah dikenal lama. Sehingga tidak perlu repot-repot memulai bisnis baru.

Usaha teh poci sendiri juga semakin menjanjikan jika dibuka di lokasi-lokasi strategis. Misalnya, di kantin, pusat kuliner, pasar, dekat sarana transportasi umum, hingga di kawasan wisata.

Tak hanya itu, kamu juga bisa menjual teh poci di taman atau di dalam kegiatan car free day.

Baca Juga: Peluang Bisnis Kedai Teh dan 5 Tips Memulainya

Paket Usaha Teh Poci

4 Tips Usaha Teh Poci Sendiri, Cuannya Bikin Segar!
(Foto es teh. Sumber: Freepik.com)
shopee pilih lokal

Membuka usaha teh poci sendiri bisa dilakukan dengan membeli paket franchise. Paket franchise teh poci terbagi dalam tiga jenis, yaitu paket hemat, paket reguler, dan paket besar.

Paket hemat seharga kurang lebih Rp5 juta, paket reguler Rp7 juta, sedangkan paket besar Rp10 juta.

Setiap paket sudah termasuk booth, meja, gelas plastik, tempat es teh, termos, teko listrik, mesin seal gelas plastik, saringan, sendok, centong, dan box pendingin.

Perbedaan tiap paket terletak pada ukuran dan jumlah perlengkapan.

Semakin besar paket yang dipilih, maka ukuran booth dan perlengkapan juga semakin besar dan lengkap.

Baca Juga: Modal Buka Cafe Bisa Mulai dari Rp25 Juta, Simak Detailnya!

Bagaimana Cara Daftar Franchise Teh Poci?

bisnis teh poci
(Foto pengguna gadget. Sumber: Freepik.com)
shopee pilih lokal

Membuka usaha teh poci sendiri ternyata sangat mudah dan praktis. Berikut beberapa langkah mendaftar franchise usaha teh poci sendiri:

  1. Follow akun Instagram @estehpoci.
  2. Kirim DM (Direct Message) berisi info data diri dengan format nama, asal kota, dan nomor WhatsApp.
  3. Selanjutnya, tim sales akan menghubungimu melalui WhatsApp pada hari kerja (Senin – Sabtu pukul 08.00-17.00) maksimal 2×24 jam.
  4. Kemudian, tim es poci akan menindaklanjuti dengan melakukan survey.
  5. Setelah disetujui, kamu bisa melanjutkan proses kemitraan. Kamu akan mendapat paket usaha teh poci sesuai pilihanmu serta pelatihan.

Selain melakukan pendaftaran melalui Instagram, kamu juga dapat mendaftarkan diri untuk berbisnis teh poci melalui akun Facebook dengan langkah di bawah ini:

  1. Akses laman Facebook ‘Mitra Teh Poci’.
  2. Hubungi nomor di WhatsApp 0853-3392-6417.
  3. Nantinya, tim Teh Poci akan melakukan tindak lanjut dan survey.
  4. Lalu, jika disetujui, maka kamu akan melanjutkan proses kemitraan.
  5. Paket akan di kirim ke alamat tujuan setelah ada bukti pembayaran yang sah buat pelaporan ke manajer.
  6. Tim Teh Poci tidak menerima pembayaran di tempat/COD. Alasannya, karena sering terjadi pemesan hilang kontak ketika paket terkirim dan itu menghambat proses beberapa pihak.
  7. Pengiriman peralatan serta perlengkapan Es Teh Poci dan training (sesuai perjanjian dengan tim Teh Poci di wilayah).
  8. Untuk Pembayaran hanya ke rekening perusahaan atas nama PT. Poci Kreasi Mandiri, selain pembayaran ke rekening perusahaan itu, maka itu di luar tanggung jawab tim Teh Poci.

Baca Juga: 15 Contoh Iklan Minuman Kreatif yang Bisa Kamu Coba

Tips Usaha Teh Poci

tips usaha teh poci sendiri
(Foto es teh dalam gelas plastik. Sumber: Pixabay.com)
shopee pilih lokal

Apabila kamu telah mendaftarkan diri sebagai mitra bisnis teh poci, yuk terapkan beberapa tips berikut ini agar usahamu laris:

1. Pilih Lokasi Strategis

Penting bagi kamu untuk memiliki lokasi usaha di tempat yang strategis sehingga lebih mudah untuk dijangkau pelanggan.

Pastikan lokasi usaha teh poci kamu mudah untuk ditemukan. Misalnya di tempat ramai yang banyak dilalui orang dan memiliki akses cepat.

Dengan lokasi yang strategis, kamu dapat menjangkau lebih banyak target pasar. Jadi, potensi pendapatan yang diperoleh bisa lebih besar.

Beberapa lokasi strategis yang mungkin bisa kamu pilih untuk berjualan teh poci, yaitu di sekitar minimarket, area pendidikan (sekolah atau kampus), wilayah perkantoran, pasar, stasiun, atau terminal.

2. Ikuti SOP yang Ditentukan

Tips usaha teh poci sendiri yang sebaiknya kamu terapkan, yaitu pastikan untuk tetap mengikuti SOP atau prosedur dari pihak penyedia franchise.

Mengingat posisi kamu sebagai mitra bisnis teh poci, maka harus tunduk terhadap setiap peraturan yang telah ditetapkan. Termasuk dalam menjalani usaha sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Dalam SOP yang diberikan oleh penyedia franchise, setiap menu teh poci memiliki saran penyajian.

Misalnya mengenai takaran bahan baku berupa teh, gula, dan air yang digunakan. Jangan sampai takarannya kurang atau berlebih agar kualitas dan konsistensi rasanya tetap terjaga.

Dengan menjaga kualitas rasa produk, kamu pun akan lebih mudah mendapatkan kepercayaan pelanggan. Jadi, pastikan kamu menjual masing-masing menu tersebut berdasarkan standar SOP.

Selain cara penyajin, SOP juga biasanya memuat ketentuan lain, seperti pembelian stok bahan baku. Tunduk pada SOP yang berlaku akan membantu kamu mengelola bisnis dengan lebih baik.

3. Berikan Pelayanan Terbaik

Dalam berbisnis minuman jenis apapun, termasuk teh poci, pastikan kamu selalu memberikan pelayanan yang terbaik bagi pelanggan.

Sambutlah kedatangan semua pelanggan dengan ramah dan penuh sopan santun. Layani sebaik mungkin sehingga pelanggan merasa nyaman ketika mereka melakukan pembelian.

Dengan memberikan pelayanan yang terbaik, pelanggan pun tak akan ragu untuk kembali lagi melakukan pembelian.

Pada akhirnya, kamu bisa mendapatkan loyalitas pelanggan dengan lebih mudah. Bahkan, bisa menarik lebih banyak pelanggan baru untuk ke depannya.

4. Lakukan Promosi

Tips usaha teh poci sendiri yang bisa kamu lakukan untuk meningkatkan penjualan, yakni dengan melakukan promosi.

Ada berbagai bentuk promosi yang dapat kamu coba untuk membuat usaha teh poci milikmu semakin banyak dikenal orang.

Misalnya dengan menggunakan banner promosi yang unik dan menarik sehingga pelanggan mau melakukan pembelian. Kamu juga dapat coba mempromosikan bisnis teh poci secara online.

Promosi online yang dilakukan bisa melalui berbagai media sosial atau aplikasi perpesanan instan, seperti WhatsApp.

Baca Juga: 10 Aneka Minuman Segar untuk Usaha, Yuk Coba!

Kelebihan Usaha Teh Poci

4 Tips Usaha Teh Poci Sendiri, Cuannya Bikin Segar!
(Foto teh kemasan. Sumber: Pexels.com)
shopee pilih lokal

Membuka usaha teh poci sendiri memiliki beberapa kelebihan dibanding usaha lain. Apa saja kelebihannya?

1. Praktis

Ketika memulai bisnis baru, banyak hal yang harus kamu persiapkan. Mulai dari perhitungan modal, memilih pemasok, strategi pemasaran, hingga menentukan lokasi penjualan.

Tentunya jika kamu kurang persiapan, kamu bisa kesulitan bersaing dengan kompetitor yang sudah punya nama besar.

Sebaliknya, membuka franchise teh poci jauh lebih praktis. Kamu tak perlu menghitung modal manual, memikirkan pemasaran, atau bahkan menentukan margin pendapatan.

Sebab, modal usaha teh poci sendiri sudah pasti dan bisa diukur. Nama merk teh poci sendiri sudah sangat dikenal.

2. Tahan Pandemi dan Tidak Kenal Tren

Kebanyakan usaha akan terdampak pandemi secara signifikan. Namun, lain halnya dengan usaha teh poci sendiri berbentuk franchise ini.

Teh legendaris ini sudah ada sejak lama dan kian diminati. Minuman teh juga memiliki pangsa pasarnya sendiri dan bisa diterima oleh semua orang.

Selain itu, saat ini banyak muncul minuman kekinian dengan bahan utama boba dan aneka topping. Tren minuman kekinian selalu berubah seiring pergeseran selera konsumen.

Namun, hal tersebut tidak berlaku bagi teh poci. Sudah banyak tren minuman kekinian yang viral, namun teh poci tetap juara di hati konsumen.

3. Paket Franchise Terjangkau

Kebanyakan paket usaha teh poci sendiri dalam bentuk franchise ini dibanderol dengan harga yang cukup mahal. Namun, teh poci memberikan harga yang terjangkau oleh semua kalangan.

Hal ini menjadikan usaha teh poci bisa dijadikan sebagai sumber pendapatan utama atau sampingan oleh banyak orang.

Baca Juga: Peluang Bisnis Thai Tea Kekinian, Disukai Banyak Orang!

4. Mudah Dikerjakan

Siapa yang tak pernah membuat teh? Teh adalah minuman yang bisa dibuat dengan sangat mudah. Begitupun teh poci, kamu bisa meracik teh poci dengan mudah dan praktis.

Tidak seperti minuman kekinian lain yang butuh banyak alat dan bahan sehingga agak merepotkan. Teh poci bisa dibuat dengan mudah karena sangat sederhana.

Namun, kesederhanaan ini yang menjadi ciri khas teh poci dan disukai banyak orang.

5. Menu yang Variatif

Kelebihan usaha teh poci sendiri lainnya, yakni menu yang ditawarkan sangat variatif sehingga bisa membantu kamu untuk menarik lebih banyak pelanggan.

Teh poci tidak hanya menyajikan minuman teh saja, tetapi juga dikreasikan dalam bentuk menu lain. Misalnya teh poci dengan rasa vanilla, lemon, apel, jasmine, orange, mangga, hingga jambu.

Ada juga teh poci milo hingga thai tea sehingga pelanggan bisa membeli minuman segar yang paling sesuai kesukaannya.

6. Bisa Dijual di Mana Saja

Kelebihan lain dari usaha teh poci sendiri adalah bisa dijual dimana saja.

Kamu bisa membuka usaha franchise ini di kantin sekolah, food court, terminal, stasiun, pusat kuliner, kawasan wisata, pasar, hingga di dalam perumahan.

Sebab, umumnya dimana pun usaha teh poci berada, semua orang menyukai es teh yang menyegarkan. Apalagi jika kamu membuka usaha teh poci di dekat taman atau fasilitas publik yang ramai.

Selain itu, kamu bisa menjual Teh Poci secara online melalui Shopee Food. Kamu bisa menggunakan fitur Marketplace dari SIRCLO Store yang dapat memperluas pasar produkmu secara online.

Dengan fitur ini, kamu bisa terhubung dengan semua e-commerce besar di Indonesia, terintegrasi dengan beberapa e-commerce sekaligus dalam satu dasbor, mengelola pesanan dalam satu tempat, dan menerima laporan penjualan.

Penasaran dengan berbagai fitur dan keunggulan lain dari SIRCLO Store? Klik di sini untuk informasi lebih lanjut ya!

Baca Juga: Berani Coba? Ini 10 Jenis Usaha Kuliner yang Paling Laku!

Nah, itulah beberapa penjelasan dan tips memulai usaha teh poci sendiri. Apakah kamu tertarik untuk membuka usaha teh poci sendiri?

Belanja Harga Murah + Gratis Ongkir + Cashback

X